Garut24.Com || GARUT.- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) LSM Garda Bangsa Reformasi (GBR) Kabupaten Garut menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) untuk memilih ketua umum periode 2025-2030. Kegiatan tersebut berlangsung pada Minggu (11 Mei 2025) di Vila Kanyaah, Dayeuh Manggung, Kabupaten Garut, Jawabarat.
Dalam Muscab yang dihadiri pengurus, anggota, serta perwakilan organisasi masyarakat dan tamu undangan tersebut, Hilman kembali terpilih sebagai Ketua Umum DPC GBR Garut. Pemilihan dilakukan secara aklamasi setelah seluruh peserta Muscab menyatakan dukungan penuh atas kepemimpinan Hilman selama periode sebelumnya.
Ketua terpilih, Hilman, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya. Ia berkomitmen untuk melanjutkan program-program organisasi serta memperkuat peran GBR di tengah masyarakat.
“Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan ini. Ke depan, kami akan terus menjaga kekompakan, mempererat kebersamaan, serta meningkatkan kontribusi positif GBR bagi masyarakat Garut,” ujar Hilman.