Bisnis  

KAI Properti Hadirkan Hotel Truntum Cihampelas, Akomodasi Mewah dengan Nuansa Klasik di Tengah Kota Bandung

Selain akomodasi, Hotel Truntum Cihampelas juga menyediakan berbagai fasilitas pendukung seperti ruang pertemuan, sky lounge, kolam renang, pusat kebugaran (gym), layanan laundry, serta room service 24 jam. Fasilitas tersebut menjadikan hotel ini cocok untuk wisatawan maupun pelaku perjalanan bisnis.

Dengan lokasi yang berada di jalur utama kawasan Cihampelas, hotel ini memiliki akses yang sangat strategis ke berbagai pusat perbelanjaan, sentra kuliner, hingga destinasi wisata populer di Kota Bandung. Posisi hotel yang berada di tengah kota juga menjadi nilai tambah tersendiri dari segi aksesibilitas.

“Kota Bandung memiliki potensi besar di sektor pariwisata dan hospitality. Kehadiran Hotel Truntum Cihampelas kami harapkan dapat mendukung pertumbuhan tersebut sekaligus memperluas kontribusi KAI Properti di bidang pengelolaan properti dan pariwisata,” ujar Ramdhani.

Lebih dari sekadar bangunan, Hotel Truntum Cihampelas merupakan bagian dari komitmen KAI Properti dalam menghadirkan properti bernilai tinggi yang mampu memperkuat posisi perusahaan di segmen hospitality kelas menengah atas. Konsep desain yang unik dan detail, ditambah lokasi yang strategis, menjadikan hotel ini sebagai destinasi menginap yang menjanjikan kenyamanan dan kesan mendalam.

Exit mobile version